Indonesia SIPF Jawab Kekhawatiran Investor, RDN Sekuritas Masuk Skema Perlindungan Aset

3 weeks ago 17

Indonesia SIPF menegaskan Rekening Dana Nasabah (RDN) termasuk dalam skema perlindungan aset investor di pasar modal.

Indonesia SIPF Jawab Kekhawatiran Investor, RDN Sekuritas Masuk Skema Perlindungan Aset. (Foto Istimewa)

Indonesia SIPF Jawab Kekhawatiran Investor, RDN Sekuritas Masuk Skema Perlindungan Aset. (Foto Istimewa)

IDXChannel - Indonesia Securities Investor Protection Fund (Indonesia SIPF) menegaskan Rekening Dana Nasabah (RDN) termasuk dalam skema perlindungan aset investor di pasar modal.

Penegasan ini menjadi jawaban atas kekhawatiran publik setelah kasus dugaan peretasan RDN di sejumlah sekuritas ramai disorot publik dalam beberapa hari terakhir.

Direktur Utama Indonesia SIPF Gusrinaldi Akhyar menyatakan, perlindungan investor merupakan fondasi penting bagi kepercayaan publik terhadap pasar modal.

"RDN juga mendapat perlindungan sebagaimana efek atau surat berharga sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku,” kata Gusrinaldi dalam keterangan di Jakarta, Rabu (24/9/2025).

Halaman : 1 2 3

Follow Saluran Whatsapp IDX Channel untuk Update Berita Ekonomi

Follow

Follow Berita IDX Channel di

Read Entire Article
IDX | INEWS | SINDO | Okezone |